Home | Otak Otak Bandeng Mojokerto

Wisata Kuliner Rakyat di Jalan Mojopahit Mojokerto

Jalan Mojopahit Mojokerto, Pusatnya Kota Mojokerto

Awas, sebelumnya jangan salah. Karena ini Mojokerto, menyebutnya jangan 'Majapahit', tapi 'Mojopahit'!

2 huruf A nya diganti O. Mojopahit, bukan Majapahit lho ya. Seperti halnya penulisan Mojokerto, bukan Majakerto.

Kata Majapahit itu lebih mengIndonesia, sedangkan Mojopahit lebih Njawani, alias Mojokerto asli hehe..

Oki doki...back to topic, yaitu wisata kuliner di sepanjang Jl. Mojopahit Mojokerto.

Sekedar informasi bahwa Jalan Mojopahit adalah jalan paling utama di Mojokerto. Alias paling penting, terpenting. 'Ibukotanya' Mojokerto. Pendeknya, tidak ada Mojokerto bila tak ada Mojopahit. Diluar negeri, jalan ini akan disebut Main Road.

Utamanya dalam hal ekonomi.

Jalan Mojopahit ini bisa juga disebut China townnya Mojokerto. Sebab, semua toko yang ada disini didominasi oleh orang-orang keturunan Tionghoa. Itu dulu.

Sekarang sepertinya mulai mencair, dalam arti beberapa pribumi juga mulai menempati toko-toko yang ada disana.

Kalau di Yogya, ini adalah Malioboronya, dengan versi yang lebih kecil.

Nah, di Mojokerto, Jalan Mojopahit Mojokerto ini adalah pusat segalanya.

Berikut ini diantaranya:

Lho kok pusat macet? Hehehe...iya, apalagi ketika momen Lebaran tiba, lalu lintas jalan di Mojopahit Mojokerto ini akan padat merayap, oleh sebab banyak rakyat berlomba belanja dengan kalap.

Mengapa di Jalan Mojopahit disebut pusat kuliner rakyat?

Sebab disepanjang jalan ini (kurleb 1,5 km) yang ditemukan melulu berupa usaha kuliner UMKM berupa kios, gerobak, warung mobil, warung tenda dan sejenisnya.

Ya, mereka berjualan ditepi jalan, didepan toko-toko yang ada disepanjang jalan.

Tempat duduknya berupa tempat duduk plastik yang ditempatkan didekat gerobaknya. Beberapa mempunyai meja makan, beberapa tak ada. Jadi makan dengan memegang mangkuk atau pincuknya.

Dan tak jarang penikmat kuliner disini makan sambil lesehan saja di trotoar tanpa tempat duduk.

Jangan tanya apakah itu melanggar peraturan atau tidak ya..tapi yang jelas sampai sekarang, 24 jam, aktivitas kuliner disana berlangsung aman-aman saja.

Di pusat kuliner Jalan Mojopahit Mojokerto ini jangan harap ada AC, wastafel atau daftar menu seperti layaknya usaha tempat makan.

Makanya sebut saja Pusat Kuliner Rakyat.

Menu Kuliner

Disepanjang jalan ini menu yang ditawarkan sangatlah bervariasi. Hampir semua menu rakyat insyaAllah bisa ditemukan.

Misalnya:

Soto yang tersedia pun bervariasi. Ada soto Lamongan, soto Madura, soto Ayam dan soto Daging.

Bagaimana dengan penganan / cemilan?

Jangan kuatir, ada juga kok, seperti:

Jam Buka

Tidak ada aturan baku jam buka disini. Tiap pedagang bebas terserah mau menggelar lapak kapan saja. Tapi yang jelas insyaAllah selama 24 jam itu ada saja yang jualan disepanjang jalan Mojopahit.

Sebelum subuh menjelang, biasanya sudah bisa ditemukan penjual nasi rames dan nasi kuning sudah menggelar lapaknya. Nasi pecel biasanya juga tidak ketinggalan.

Pembelinya biasanya orang yang pulang dari shalat subuh di masjid. Para pengendara motor yang kebetulan lewat. Juga orang-orang yang sedang joging atau bersepeda pada subuh hari.

Hari Ramai

Hari teramai dimana para pecinta kuliner Jalan Mojopahit membanjiri kawasan ini adalah hari Ahad pagi. Hari dimana ketika ada even Car Free Day Kota Mojokerto.

Disini tumplek blek para pejalan kaki dan pengguna sepeda melepas lelah samil bersantai menikmati berbagai macam jajanan dan kuliner yang tersedia di sepanjang Jalan Mojopahit.

Harga

Karena ini adalah pusat kuliner rakyat Mojokerto, tentu harga yang ditawarkan adalah harga rakyat. Alias murah dan terjangkau.

Untuk seporsi soto ayam misalnya, harganya Rp 10rb plus Rp 2rb untuk teh hangat. Jadi seporsi soto ayam Rp 12rb.

Begitu juga dengan nasi pecel, berkisar harga Rp 15rb. Bisa lebih murah atau lebih mahal tergantung lauk pauknya. Lauk rendang dan ayam goreng akan lebih mahal ketimbang lauk jagung dan tempe goreng.

OK itu saja dulu informasi tentang wisata tipis-tipis kuliner rakyat di Jalan Mojopahit, Moker, Jawa Timur.

Kalau kamu kebetulan orang Mojokerto, atau pernah melintas di Mojokerto, silakan komen ya. Ditungguuuu...!

Home | Otak Otak Bandeng Mojokerto